Masyarakat Apresiasi Kinerja Kepala Desa Andowengga Selama Kepemimpinannya

Kolaka Timur, OBORSULTRA.ID – Masyarakat Desa Andowengga, Kecamatan Poli-Polia, memberikan apresiasi atas kepemimpinan Kepala Desa Andowengga, Samsu Alam, yang telah menunjukkan komitmennya dimasa kerjanya. Berbagai capaian pembangunan dan penataan tata kelola pemerintahan dinilai semakin terlihat dan memberikan dampak positif bagi warga setempat maupun desa-desa tetangga di wilayah Kecamatan Poli-Polia.

Sejumlah tokoh masyarakat menyampaikan bahwa pembangunan di berbagai sektor kini mulai menunjukkan hasil nyata. Mulai dari infrastruktur desa, pertanian, hingga pelayanan sosial yang dianggap lebih tertata dibandingkan sebelumnya.

Kepala Desa Andowengga, Samsu Alam, saat ditemui media ini diruang kerjanya mengatakan bahwa pihaknya memfokuskan program kerja tahun 2025 pada pembangunan fisik yang menjadi kebutuhan mendesak masyarakat.

Salah satu pekerjaan yang telah rampung adalah pembangunan pondasi cakar ayam untuk jembatan beton, yang didesain dengan konstruksi kuat agar mampu menahan beban kendaraan berat yang melintas setiap hari.

Selain itu, beberapa pekerjaan lain yang kini sudah selesai antara lain:

Pembukaan jalan sepanjang 1 km untuk membuka akses masyarakat.

Pembangunan 5 unit sumur bor di area persawahan.

Pembukaan lahan pertanian seluas 3 hektare guna mendukung produktivitas petani.

Penyaluran BLT kepada 5 Kepala Keluarga penerima manfaat.

Normalisasi sungai untuk mencegah banjir dan memperlancar aliran air.

Pengerjaan lahan tanaman jagung seluas 2 hektare, yang telah memasuki tahap penanaman.

Menurut Samsu Alam, seluruh program tersebut dikerjakan berdasarkan kebutuhan masyarakat dan hasil musyawarah desa.

Untuk tahun 2026 mendatang, pemerintah desa berencana melanjutkan pembangunan jembatan beton, yang pondasi cakar ayamnya telah rampung dikerjakan tahun ini. Pembangunan lanjutan tersebut diharapkan semakin mempermudah mobilitas warga dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat.

“Kami tetap fokus pada pembangunan infrastruktur dasar yang benar-benar dibutuhkan. Insyaallah, pekerjaan lanjutan jembatan tahun 2026 dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Desa Andowengga,” ujar Samsu Alam.

Dengan berbagai capaian tersebut, masyarakat berharap pembangunan desa terus berlanjut dan memberikan kemajuan yang lebih baik ke depan. (Tim).

Banner Add

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *